You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemilik Homestay Diajak Lebih Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemilik Homestay Diminta Ikut Aktif Cegah Penyebaran COVID-19

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu meminta para pemilik homestay untuk aktif membantu pemerintah dalam upaya pencegahan penyebaran COVID-19.  Salah satu caranya dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Sebelum melayani wisatawan, pastikan sarana dan prasarana protokol kesehatan terpenuhi

Hal ini diutarakan Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan (Asminekbang) Kepulauan Seribu, Iwan P Samosir, saat melakukan pembinaan kepada pemilik homestay di Kelurahan Pulau Kelapa dan Pulau Harapan, Rabu (9/9) di kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Pada kesempatan ini, Iwan mengajak para pemilik dan pengelola homestay  untuk menerapkan protokol kesehatan melalui pemenuhan sarana dan prasarana penunjangnya serta menerima wisatawan sebanyak  50 persen dari kapasitas biasanya.

Pemkab Gencar Sosialisasikan Protokol Kesehatan 3M

"Sebelum melayani wisatawan, pastikan sarana dan prasarana protokol kesehatan terpenuhi," ucapnya.

Menurutnya, fasilitas homestay selama pandemi yang wajib disiapkan diantaranya; fasilitas cuci tangan dengan sabun, thermogun, hand sanitizer, spanduk atau banner imbauan untuk menerapkan penggunaan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak (tiga M).

"Pembinaan ini sekaligus imbauan agar pemilik homestay taat protokol kesehatan. Jika melanggar akan mendapatkan sanksi tegas berupa penutupan usaha," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Sekretaris Komisi A Mujiyono Setujui Kenaikan Gaji PJLP Gulkarmat

    access_time25-10-2024 remove_red_eye2126 personDessy Suciati
  2. Siap Digelar, Ini Tema Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024

    access_time26-10-2024 remove_red_eye1578 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Crossing Saluran di Jl Jambore Cibubur Mulai Terpasang

    access_time25-10-2024 remove_red_eye1145 personNurito
  4. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye957 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye942 personTiyo Surya Sakti